Description

Siswa SD Rentan Diserang DBD

Tim KLB DBD Sanggau memberikan edukasi tentang bahaya Demam Berdarah (DBD) kepada siswa SD pada Senin (27/11). Para siswa pun diminta waspada dan berhati-hati
Tim KLB DBD Sanggau memberikan edukasi tentang bahaya Demam Berdarah (DBD) kepada siswa SD pada Senin (27/11). Para siswa pun diminta waspada dan berhati-hati. Foto: pek

Sanggau, BerkatnewsTV. Siswa SD di Sanggau dinilai paling rentan diserang penyakit Demam Berdarah (DBD). Mengingat, kasus DBD di Sanggau didominasi oleh anak-anak.

Data Dinas Kesehatan Sanggau mencatat per 24 November 2023, penderita Demam Berdarah di Sanggau bertambah menjadi 348 orang. Dari 348 orang penderita itu, 12 orang diantaranya meninggal dunia.

Berbagai langkah pun dilakukan agar anak-anak Sanggau tidak terserang DBD. Seperti melakukan fogging maupun edukasi tentang Demam Berdarah.

Sejumlah sekolah dasar di Sanggau pun menjadi sasaran utama pencegahan dan pemberantasan sarang nyamuk. Seperti yang dilakukan Tim KLB DBD Sanggau di SD Negeri 01 dan SD Negeri 02 Sanggau pada Senin (27/11).

Baca Juga:

“Ini salah satu upaya kita memberikan edukasi kepada siswa sehingga mereka lebih paham apa itu DBD dan bagaimana mencegahnya dan menanganinya ketika positif DBD,” kata Sekretaris Dinas Kesehatan Sanggau, Najori.

Ia mengingatkan pelajar agar bisa memahami langkah apa saja yang dilakukan dalam pencegahan Demam Berdarah sehingga kita bisa memutus mata rantai penyebaran penyakit Demam Berdarah.

Selain pelajar tingkat Sekolah Dasar, penyuluhan juga menyasar perangkat desa di seluruh kecamatan se-kabupaten Sanggau. Dengan adanya edukasi masyarakat diharapkan menyadari pentingnya kebersihan lingkungan, 3M plus dan PSN.

Sebelumnya Kejaksaan Negeri Sanggau juga melakukan aksi serupa di sejumlah sekolah dasar dengan melakukan fogging, pembagian abate serta minyak serai untuk siswa SD Negeri 09 dan SD Negeri 05 Sanggau.

“Hari ini kami bekerjasama dengan BPBD dengan Dinkes dan Dinas Pendidikan Sanggau melakukan fogging ke sejumlah sekolah di Kelurahan Beringin,” kata Kepala Kejari Sanggau Anton Rudiyanto disela fogging di SDN 09, Senin (13/11) lalu.(pek)