Bandung, BerkatnewsTV. Dewan Pers optimis AMSI akan semakin kuat dibawah kepemimpinan Wahyu Dhyatmika dan Maryadi yang terpilih menjadi Ketua Umum dan Sekjen AMSI masa bakti 2023 – 2027 di ajang Kongres III AMSI, Kamis (24/8) malam di Bandung.
“Dewan Pers menyambut positif dengan kedua orang ini. Bli Komang (Wahyu Dhyatmika) dengan kemampuan jaringan internasionalnya dan Maryadi dengan jaringan lokal bisnisnya, ini menandakan kedepan AMSI semakin kuat. Tidak hanya kuat dalam hal penguatan bisnis di Indonesia akan tetapi juga bisa kuat hingga tingkat internasional,” kata anggota Dewan Pers Sapto Anggoro yang hadir menyaksikan pemilihan di Kongres III AMSI, Kamis (24/8) malam.
Karenanya ia mengucapkan selamat kepada AMSI yang telah memilih pasangan ini karena dinilai memiliki kualitas dan kapabilitas yang mumpuni untuk kemajuan dunia media siber Indonesia.
Baca Juga:
Wahyu Dhyatmika merupakan CEO Tempo Digital menjabat Sekjen di periode sebelumnya. Begitu pula Maryadi yang merupakan Direktur Bisnis dan Digital Katadata sebelumnya menjabat sebagai Bendahara Umum.
Keduanya masuk dalam jajaran kepengurusan dibawah kepemimpinan Wenseslaus Manggut selama dua periode.
Berbeda di kepengurusan sebelumnya, kepengurusan periode baru telah diubah dan ditetapkan menjadi empat (4) tahun berdasarkan keputusan dan kesepakatan hasil kongres yang dituangkan dalam AD/ART.
AMSI saat ini memiliki anggota 456 perusahaan media siber yang tersebar di 27 wilayah Indonesia. AMSI bertujuan untuk mewujudkan media siber yang bertanggung jawab, mencerdaskan dan mencerahkan publik, profesional, serta mampu menjaga keberlanjutan industri media.(rob)