Usai Daftar ke KPU, Plt Ketua Golkar Kubu Raya Diduga Nekat Bunuh Diri

Pencarian Plt Ketua Partai Golkar Kubu Raya M Iqbal Safarullah yang dikabarkan tenggelam di Sui Kapuas sekitar Desa Kuala Dua Kecamatan Sui Raya Kabupaten Kubu Raya pada Minggu (14/5) usai memimpin pendaftaran bakal
Pencarian Plt Ketua Partai Golkar Kubu Raya M Iqbal Safarullah yang dikabarkan tenggelam di Sui Kapuas sekitar Desa Kuala Dua Kecamatan Sui Raya Kabupaten Kubu Raya pada Minggu (14/5) usai memimpin pendaftaran bacaleg Golkar Kubu Raya

Kubu Raya, BerkatnewsTV. Plt Ketua Partai Golkar Kubu Raya M Iqbal Safarullah dikabarkan tenggelam di Sui Kapuas sekitar Desa Kuala Dua Kecamatan Sui Raya Kabupaten Kubu Raya.

Iqbal diduga nekat melakukan bunuh diri usai memimpin pendaftaran bakal calon anggota legislatif (bacaleg) DPRD Kubu Raya, Minggu (14/5) siang.

Ia dikabarkan terjun ke Sui Kapuas di sebuah pangkalan pasir yang ada di Desa Kuala Dua.

“Saat ini sedang dilakukan upaya pencairan oleh Tim Basarnas,” kata salah satu pekerja di pangkalan pasir yang enggan disebutkan namanya.

Dikabarkan Iqbal juga hendak menabrakan mobilnya di salah satu eksavator yang ada di pangkalan pasir. Dengan gerakan cepat istrinya langsung menarik rem tangan.

Iqbal kemudian turun dan tiba tiba langsung melompat ke Sui Kapuas.

“Iya benar korban terjun ke sungai, ” kata Kasubsie Penjas Polres Kubu Raya, Aipda Ade.

Hingga kini belum dapat diketahui sebab musabah Plt Ketua Partai Golkar Kubu Raya M Iqbal Safarullah melakukan aksinya tersebut. Upaya pencarian masih terus dilakukan.(tmb)