Description

Laptop Murah Untuk Pelajar di Tahun 2023

Laptop murah untuk pelajar di tahun 2023
Laptop murah untuk pelajar di tahun 2023. Desain ilustrasi foto berkatnewstv

BerkatnewsTV. Pelajar/mahasiswa saat ini lebih banyak menggunakan laptop untuk kebutuhan mengerjakan tugas. Tentunya pasti banyak yang mencari laptop murah untuk pelajar di tahun 2023 ini karena mulai memasuki tahun ajaran baru.

Selain karena laptop lebih mudah dibawa kemana-mana, laptop juga merupakan perangkan mendukung presentasi. Kebutuhan pelajar/mahasiswa akan sebuah laptop sangatlah beragam tergantung kebutuhannya masing-masing.

Berikut rekomendasi laptop yang sangat cocok bagi pelajar di tahun 2023

• Xiaomi RedmiBook 15
Xiaomi RedmiBook 15 menjadi laptop pertama yang diedarkan di pasar Indonesia. Laptop yang dibanderol dengan harga Rp4,9 jutaan ini cocok untuk penggunaan ringan sehari-hari. Untuk mengerjakan setiap aktivitas harian Anda, laptop ini ditenagai oleh prosesor Intel Core i3 generasi ke-11 yaitu i3-1115G4. Untuk pekerjaan ringan, prosesor ini cukup bisa diandalkan, apalagi didukung oleh Intel UHD Graphics.

  • Layar : 15.6” FHD 1920 x 1080 Peredupan DC Kecerahan: 220 nit (umum) Rasio kontras: 500:1 Gamut warna: NTSC 45% (umum) Sudut tampilan: 90°(H)
  • Prosesor : Intel® Core™ i3-1115G4 (3,0 GHz, 2 Core, 4 Thread, 6MB Cache) Generasi ke-11
    Graphic Card : Intel® UHD Graphics
  • RAM : DDR4 8 GB 3200MHz
  • Storage : SSD 256 GB
  • Konektivitas : Wi-Fi 5 2.4Ghz/5GHz Bluetooth 5.0
  • Port : HDMI 1.4 x 1 USB 3.2 Gen1 x 2, USB 2.0 x 1 Kunci Kensington: Ya Ethernet (Lan): RJ45 Output Audio Digital Optik: Ya Jack headphone 3.5 mm x 1 Slot SD: SD 3.0
  • Baterai : 46Wh

• Lenovo Ideapad V15
laptop ini dibanderol dengan harga yang cukup terjangkau yaitu Rp4,9 jutaan saja. Performa yang dimiliki oleh laptop ini memang bisa diandalkan di kelasnya. Hal ini berkat prosesor yang digunakannya yaitu AMD Ryzen 3 3250U. Apalagi didukung oleh VGA AMD Radeon Graphics, grafik yang ditampilkan menjadi lebih mulus dan lancar. Digunakan untuk bermain game saja sudah bisa, apalagi untuk pekerjaan harian biasa Anda. Untuk kapasitas penyimpanannya, laptop ini dibekali RAM DDR4 4 GB atau 8 GB dengan SSD 256 GB. Laptop ini mampu menampung berbagai berkas penting Anda.
o Layar : 15,6 HD LED (1366 X 768)
o Prosesor : AMD Ryzen 3 3250U with Radeon Graphics @ 2.60GHz (2 Cores, 4 Threads )
o Graphic Card : AMD Radeon™ Graphics, Dedicated 512 MB, Shared 1730 MB, Up to 2242 MB
o RAM : 4GB – 8GB DDR4
o Storage : 256GB SSD
o Konektivitas : WiFi + Bluetooth
o Port : Card Reader, 1 Port USB 2.0,2 Port USB 3.0 Gen 1, HDMI
o Baterai : 2 Cell Li-ion ,4000mAh

• Lenovo V14
Penampilan laptop ini memang cukup menjanjikan buat standar masa kini. Ia bersih, garis-garis perpotongan antar bodinya tegas, serta punya bezel kiri-kanan dan atas layar yang cukup tipis. Lenovo V14 dirancang sebagai laptop yang cocok digunakan untuk mengerjakan tugas. Mulai dari mengerjakan karya ilmiah, tugas jurnal, hingga membuat materi untuk presentasi. Laptop ini juga cocok untuk kebutuhan pembelajaran via video call.
o Layar : 14 inci HD (1366×768) TN 220nits Anti-glare
o Prosesor : AMD Ryzen 3 3250U, 2 core 4 thread, 2.6 GHz up to 3.5 GHz
o Graphic Card : AMD Radeon™
o RAM : 4 GB DDR4 soldered, satu slot kosong SODIMM
o Storage : 256 SSD M.2 2242 PCIe 3.0×2 NVMe
o Konektivitas : WiFi + Bluetooth
o Port : 1x USB 2.0, 2x USB 3.1 Gen 1, 1x HDMI 1.4b, 1x Card reader, 1x Headphone / microphone combo jack (3.5mm), 1x Power connector
o Baterai : 35 WH

Itulah beberapa jenis laptop murah untuk pelajar di tahun 2023 yang bisa direkomendasikan. Semoga Bermanfaat.(*)