loading=

Petani Sawit Kalbar Dukung Dominikus Okbertus Srikujam Calon Anggota DPD RI

Dominikus Okbertus Srikujam saat mendaftar ke KPU Kalbar sebagai calon anggota DPD RI dapil Kalbar, Selasa (9/5)
Dominikus Okbertus Srikujam saat mendaftar ke KPU Kalbar sebagai calon anggota DPD RI dapil Kalbar, Selasa (9/5). Foto: ist/ tmB

Pontianak, BerkatnewsTV. Dominikus Okbertus Srikujam resmi mendaftar sebagai calon anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI untuk daerah pemilihan (Dapil) Kalbar.

Ia langsung mengantarkan berkasnya ke KPU Kalbar, Selasa (9/5) pagi. Dan merupakan pendaftar ke-9 dari 17 orang yang telah dinyakan KPU memenuhi syarat sebagai calon anggota DPD RI dapil Kalbar.

Pemuda Dayak Kapuas Raya ini dikenal sebagai seorang aktivis, peneliti, dan politisi. Ia dilahirkan pada tanggal 13 Oktober 1980 di Sanggau dari pasangan (alm) Fransiscus Tanggan dan Yohana Sediyanti yang berasal dari Desa Engkersik Sekadau.

Baca Juga:

Dengan latar belakang sebagai seorang petani sawit mandiri, Dominikus Okbertus Srikujam saat ini diminta untuk mencalonkan diri sebagai anggota DPD RI Dapil Kalbar oleh ribuan petani sawit rakyat yang tersebar di 10 kabupaten di Kalbar.

Para petani sawit yang memberikan amanah ini yakin dan percaya bahwa dengan pengalaman yang dimilikinya, Srikujam mampu untuk berunding dan berdiskusi dengan pembuat kebijakan di tingkat pusat untuk memperjuangkan kepastian dan keadilan bagi petani sawit khususnya dan semua petani di Kalbar umumnya.

Jika terpilih sebagai anggota DPD RI pada Pemilu 2024, Srikujam akan menjadi utusan petani dan akan berjuang untuk meningkatkan kesejahteraan petani sawit Kalbar.(tmB)