Bengkayang, BerkatnewsTV. Polres Bengkayang mengajak para pelajar yang berkeinginan masuk menjadi anggota Polri. Ajakan itu dilakukan dalam bentuk sosialisasi dengan menyasar sekolah – sekolah yang ada di Bengkayang.
“Kita sudah sosialisasi mengenai rekrutmen POLRI ini ke sekolah-sekolah minggu lalu,” ungkap Waka Polres, Kompol Michael Terry Hendrata saat Jumat Curhat, Jumat (17/2).
Baca Juga:
- Kapolres Bengkayang Kukuhkan Kabaglog dan Sertijab Kasatreskrim
- Kapolres Bengkayang Terima Penghargaan dari Komnas HAM
Di acara Jumat Curhat ini yang hadir antara lain Kemenag, Kepala Sekolah (KepSek) dari SMAN 1, 2, dan 3 Bengkayang, Kepsek SMKN 1 dan 2 Bengkayang, Kepsek SMA Borneo, Dukcapil dan Dinas Pendidikan Bengkayang.
Ia sebutkan tujuan sosialisai rekrutmen Polri kepada Kepsek SMA, SMK dan pejabat terkait agar pihak sekolah meneruskan kepada siswa dan alumni sekolah bersangkutan.
“Kepada kepala sekolah dan guru agar sosialisasi dapat diteruskan di sekolah tempat mengajarnya,” imbaunya.
Rekrutmen Akademi Polisi (Akpol) dan Bintara Polri akan dibuka pada bulan Maret – April tahun 2023 oleh Polres Bengkayang.(lex)