Description

Rumah Warga di Bengkayang Roboh Diterjang Longsor

Dua rumah warga di Desa Tapang Sentagi Kecamatan Bengkayang roboh diterjang tanah longsor pada Sabtu (28/1) dampak dari hujan yang turun sejak sore hingga malam. Foto: naufal
Dua rumah warga di Desa Tapang Sentagi Kecamatan Bengkayang roboh diterjang tanah longsor pada Sabtu (28/1) dampak dari hujan yang turun sejak sore hingga malam. Foto: naufal

Bengkayang, BerkatnewsTV. Dua rumah warga di Desa Tapang Sentagi Kecamatan Bengkayang roboh diterjang tanah longsor.

Peristiwa yang terjadi pada Sabtu (28/1) itu dampak dari hujan yang turun sejak sore hingga malam.

“Hujan yang terjadi beberapa hari ini membuat struktur tanah di samping rumah menjadi renggang, akibatnya terjadi longsor yang menimpa 2 rumah tadi malam,” ungkap salah satu warga Liber kepada berkatnewsTV, Minggu (29/1).

Ia sebutkan dua rumah yang roboh itu milik pamannya bernama Toni dan Ocop.

Baca Juga:

“Rumah om Toni itu kena dapurnya hancur sebagian, terus rumah om Ocop kena ruang tengahnya hancur semua, ” tambahnya.

Tidak ada korban jiwa dari tanah longsor yang menimpa Tapang Sentagi, namun tetap ada kerugian material terhadap korban.

“Semua orang aman. Karena pas dengar suara tanah mulai roboh om Tony sama om Ocop langsung mengamankan diri, tapi tanah di atas masih retak” sebutnya.

Sementara itu Ketua RT 01 Tapang Sentagi Edi telah melaporkan peristiwa itu kepada Pemerintah Daerah dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) dan instansi terkait.

“Masyarakat Tapang Sentagi berharap agar pemerintah daerah segera mengambil tindakan atas bencana yang terjadi karena ditakutkan akan terjadi longsor susulan,” harapnya. (lex)