Tim 100 Diterjunkan Edukasi Sekolah Hadapi Kurikulum Merdeka

Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kubu Raya menerjunkan Tim 100 untuk menghadapi kurikulum merdeka yang akan diterapkan bagi siswa di seluruh satuan pendidikan.
Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kubu Raya menerjunkan Tim 100 untuk menghadapi kurikulum merdeka yang akan diterapkan bagi siswa di seluruh satuan pendidikan. Foto: dian

Kubu Raya, BerkatnewsTV. Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kubu Raya menerjunkan Tim 100 untuk menghadapi kurikulum merdeka yang akan diterapkan di seluruh satuan pendidikan.

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kubu Raya, M. Ayub mengatakan Tim 100 ini nantinya bertugas memberikan edukasi dan pemahaman kepada seluruh kepala sekolah tentang penerapan kurikulum merdeka pergantian dari kurikulum 2013.

“Pada awal tahun ini Kubu Raya sudah membentuk tim 100 orang untuk pengimbasan implementasi kurikulum merdeka. Jadi di bulan Pebuari Tim 100 ini sudah kita latih selama empat hari. Dan mereka langsung melakukan pengibasan ke gugus-gugus sekolah,” terangnya, Senin (25/7).

Baca Juga:

Adapun pola penyebarannya jelas Ayub, sebanyak 33 gugus. Dengan strategi ini diharapkan satuan Pendidikan atau para kepala sekolah dapat memahami arti luas kurikulum merdeka untuk diterapkan di sekolahnya masing-masing.

“Di tahun pelajaran baru ini 2022 – 2023, sebagian besar sekolah-sekolah yang ada di Kubu Raya khususnya di jenjang SD dan SMP sudah menggunakan kurikulum merdeka walau pun masih terbata-bata,” ucapnya.

Tertatih-tatih mengenal kurikulum merdeka terbilang baru ini sebut Ayub masih ditoleransi. Persiapan sengaja dilakukan lebih awal dari sebelumnya.

“Nanti di tahun 2024 ketika Kemendikbud melakukan riset untuk menetapkan kurikulum merdeka ini sebagai satu-satunya kurikulum yang harus digunakan, maka kita sudah siap dua tahun dari sebelumnya,” pungkasnya.(dian)