Kubu Raya, BerkatnewsTV. Asosiasi Media Siber Indonesia (AMSI) Kalimantan Barat (Kalbar) melakukan verifikasi faktual terhadap berkatnewstv.com.
Verifikasi faktual dilakukan langsung oleh Ketua AMSI Kalbar Kundori didampingi Sekretaris AMSI Kalbar, Muhlis Suhaeri pada Selasa (28/6).
“Verifikasi faktual dalam rangka pendaftaran keanggotaan berkatnewstv.com ke AMSI Kalbar,” kata Ketua AMSI Kalbar Kundori.
Disebutkan Kundori, administrasi yang diverifikasi merupakan persyaratan yang mesti dipenuhi setiap calon anggota yang daftar menjadi anggota AMSI Kalbar.
“Selamat datang berkatnewstv.com telah bergabung ke AMSI Kalbar. Semoga dapat ikut membantu memberikan inspirasi – inspirasi terkini bagi perkembangan di dunia media massa Kalbar,” harap Kundori yang juga Pimpred suarakalbar.co.id ini.
Sementara itu Divisi Teknologi Informasi berkatnewstv.com, Rudi Elbugizi apresiasi AMSI Kalbar dapat menerima berkatnewstv.com sebagai anggota baru.
“Ini menjadi sejarah baru bagi berkatnewstv.com untuk saling bersinergi dan bekerja sama dengan teman-teman media massa yang tergabung dalam AMSI Kalbar,” tuturnya.
Baca Juga:
Harapannya tambah Rudi, berkatnewstv.com bisa memberikan nilai manfaat dan kontribusi bagi pembangunan di Kalbar melalui informasi berita yang disajikan.
“Tentunya kami juga mengharapkan dukungan semua pihak untuk memberikan saran dan masukan serta kritikan yang konstruktif untuk perkembangan berkatnewstv.com,” harapnya.
Disela verifikasi faktual, Sekretaris Umum AMSI Kalbar Muhlis Suhaeri memberikan penguatan tentang dasar ilmu jurnalistik kepada jajaran redaksi berkatnewstv.com.
“Untuk menjadi seorang wartawan atau jurnalis tidak lah mudah. Sebelumnya teman-teman harus bertanya kepada diri sendiri apa tujuan menjadi wartawan atau jurnalis,” katanya.
Sebab menurut Muhlis, untuk menjadi seorang wartawan atau jurnalis tanpa dilandasi dengan niat dan semangat yang tinggi maka ilmu jurnalis yang dipelajari tidak akan bisa terserap dengan baik.
“Jadi sangat disayangkan jika sudah terjun ke dunia jurnalis tapi teman-teman tidak serius menjalankannya,” pungkas Muhlis yang juga Pemimpin Umum insidepontianak.com.(din)