Sanggau, BerkatnewsTV. Tepat hari ini Selasa (28/6), diperingati sebagai Hari Berkabung Daerah di Kalbar.
“Ini salah satu cara kita mengingatkan kembali kepada masyarakat khususnya generasi muda akan perjuangan masyarakat Kalbar melawan kekejaman penjajahan khususnya penjajahan Jepang kala itu,” kata Wakil Bupati Yohanes Ontot membacakan sambutan Gubernur Kalbar Sutarmidji saat upacara Hari Berkabung Daeerah, Selasa (28/6).
Sebab sambungnya, Hari Berkabung Daerah sebagai bentuk penghargaan kepada para pejuang, tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh adat yang mempertahankan bangsa dan negara dari penjajahan Jepang di Kalbar.
Baca Juga:
- Mengenang Jasa Pahlawan, Pangdam Ziarah ke TMP
- Gusti Achmad Putera Negara Diusulkan Sebagai Pahlawan Nasional
Oleh karena itu, hari berkabung daerah yang diperingati setiap tahun, mengedepankan upaya menumbuh kembangkan nilai kepahlawanan dan dapat mengambil makna yang terkandung di dalamnya untuk kemudian diimplementasikan dalam membangun dan mempersatukan masyarakat Kalimantan Barat khususnya dan Indonesia pada umumnya.
“Semangat dan nilai kepahlawanan yang ditunjukan para pendahulu kita hendaknya dapat kita hayati dan menjadi inspirasi yang kemudian memacu dan memicu semangat kita mengisu kemerdekaan itu,” ungkapnya.(pek)