Jakarta, BerkatnewsTV. Seluruh daerah di Indonesia diimbau untuk melakukan percepatan pembangunan Mal Pelayanan Publik (MPP).
Imbauan itu disampaikan Wakil Presiden RI KH. Ma’ruf Amin saat menyaksikan Penandatanganan Nota Kesepahaman Percepatan Penyelenggaraan MPP di Jakarta, Selasa (28/6).
Penandatanganan Nota Kesepahaman Percepatan Penyelenggaraan MPP juga dihadiri oleh kepala daerah se Indonesia secara virtual.
“Tahun 2024 nanti kita telah mencanangkan target 100 persen MPP sudah dibangun di seluruh Indonesia,” harap Ma’ruf Amin.
Saat ini disebutkan Ma’ruf Amin baru ada 59 MPP di 508 kabupaten / kota di Indonesia. Jumlah tersebut baru memenuhi sekitar 11 persen dari jumlah keseluruhan.
Menurut Ma’ruf Amin percepatan penyelenggaraan MPP merupakan langkah pemerintah dalam mewujudkan peningkatan pelayanan publik.
Diakui Ma’ruf Amin, masih banyak pekerjaan rumah yang perlu untuk menyediakan MPP di setiap daerah. Sekitar 60 persen MPP saat ini masih terpusat di Pulau Jawa.
Baca Juga:
Ia meminta untuk mempercepat pembangunan MPP yang menjangkau seluruh daerah di Indonesia. Selain memenuhi target kuantitatif, MPP diharapkan bisa memberikan aspek kualitas.
“Penyelenggaraan MPP di kabupaten / kota menjadi tolak ukur birokrasi nasional sehingga harus diperhatikan. Pelayanan MPP merupakan wujud pelaksanaan untuk menghadirkan pelayanan publik prima dan terintegrasi menuju kelas dunia yang berkualitas, mudah, cepat, murah dan transparan,” terangnya.
Hal ini juga berdampak pada percepatan perizinan perusahaan, peningkatan daya saing global untuk kesejahteraan masyarakat.
“Pengurusan akta kelahiran, pelayanan dasar kesehatan, pendidikan, pajak, hingga surat kematian, harus bisa diakses masyarakat secara sederhana. MPP diselenggarakan dalam rangka memperbaiki pelayanan publik bagi masyarakat dan memicu peningkatan investasi di daerah,” jelasnya.
Sebagai informasi, penyelenggaraan MPP Indonesia merupakan hasil tiru praktik pelayanan publik di negara Georgia. Di negara tersebut terbukti berhasil memberikan pelayanan publik dengan beragam penghargaan Internasional yang didapatkan.(tmB)