Menteri PANRB Apresiasi Komitmen PH Layani Masyarakat Lewat MPP

Deputi Bidang Pelayanan Publik Kementerian PANRB didampingi Bupati Sanggau meresmikan MPP Sanggau.
Deputi Bidang Pelayanan Publik Kementerian PANRB didampingi Bupati Sanggau meresmikan MPP Sanggau. Foto: pek

Sanggau, BerkatnewsTV. Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Cahyo Kumolo mengapresiasi komitmen Bupati Sanggau Paolus Hadi beserta jajaran Forkompimda yang melayani mayarakat melalui Mal Pelayanan Publik (MPP).

Apresiasi tersebut disampaikan Cahyo melalui video saat peresmian MPP yang berlokasi di jalan Pancasila eks Pasar Rawa Bangun Kelurahan Ilir Kota, Selasa (24/5).

Cahyo yakin pelayanaan kepada masyarakat khususnya di Kabupaten Sanggau akan semakin baik.

“Hadirnya MPP ini semata-mata meningkatkan kualitas pelayanan dan juga mengintegrasikan pelayanan yang diberikan kepada masyarakat,” ujarnya.

Sementara itu, Deputi Bidang Pelayanan Publik Kementerian PANRB Diah Natalisa mengatakan MPP Sanggau merupakan MPP yang ke-57 yang hadir secara resmi di Indonesia dan MPP ke-2 di Kalimantan Barat.

Baca Juga:

Hadirnya MPP, diharapkan Diah dapat membawa perubahan berusaha dan juga berdampak pada peningkatan kesejahteraan masyarakat Sanggau khususnya.

“Sesuai arahan Presiden dan staf khusus Wakil Presiden bahwa MPP ini wujud reformasi birokrasi yang mengutamakan kualitas pelayanan. Saya berharap dengan 21 instansi yang bergabung dengan 254 pelayanan dapat berjalan dengam baik dan kontinyu,” pungkasmya.

Bupati Sanggau Paolus Hadi memastikan akan serius mengelola MPP karena keberadaannya sangat dirasakan manfaatnya.

“Tantangan kita kedepan adalah bagaimana kita meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat

MPP ini menurut PH sapaan akrab Bupati Paolus Hadi adalah tonggak sejarah Sanggau Bangga Mengukir Sejarah atau disingkat ‘Sabang Merah’.

“Ini sejarah diresmikannya MPP oleh Menteri PANRB melalui Ibu Deputi dan kami akan betupaya meningkatkan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat,” pungkasnya.(pek)