Description

Pimpin GMKI Sintang, Eka akan Jalankan Tiga Pelayanan Ini

Eka Vitria terpilih menjadi Ketua GMKI Cabang Sintang masa bakti 2022 - 2023
Eka Vitria terpilih menjadi Ketua GMKI Cabang Sintang masa bakti 2022 - 2023. Foto: ist

Sintang, BerkatnewsTV. Eka Vitria terpilih menjadi Ketua GMKI Cabang Sintang masa bakti 2022 – 2023. Eka terpilih melalui Konferensi Cabang 12 yang dihelat pada Jumat – Sabtu (22-23/4).

Terpilihnya Eka Vitria ini berdasarkan aturan mekanisme organisasi karena ada dua calon yang maju. Namun dalam pemilihan, Eka yang merupakan kader perempuan berhasil meraih suara terbanyak.

Eka pun berjanji akan terus berupaya memberikan yang terbaik untuk terus berkontribusi bagi kemajuan Gerakan Mahasiswa Kristen Indonesia (GMKI) Cabang Sintang.

Baca Juga:

“Dengan oukumenis dan nasionalis kami akan terus berupaya memperjuangkan nilai-nilai GMKI seperti yang diharapkan founding father GMKI dan melaksanakannya di tiga median layanan yaitu perguruan tinggi, gereja, dan masyarakat,” tuturnya.

Sementara itu, Ketua Demisioner Rehuel menyampaikan pesan agar kedepannya GMKI Cabang Sintang ini melakukan kegiatan-kegiatan yang membangun karakter kader dan tetap berkolaborasi dengan seluruh stakeholder.

“Selalu membangun komunikasi yang baik serta berkontribusi bagi kemajuan Sintang dalam menyiapkan kader pemimpin di masa depan,” harapnya.(nov)