Huda dan Imelda Terpilih Menjadi Putra Putri Pariwisata Kubu Raya

Bupati Kubu Raya dan Istri setelah menyerahkan hadiah kepada putra dan putri pariwisata Kubu Raya tahun 2022
Bupati Kubu Raya dan Istri setelah menyerahkan hadiah kepada putra dan putri pariwisata Kubu Raya tahun 2022. Foto: ist

Kubu Raya, BerkatnewsTV. Huda Rabbani dan Imelda Hutasoit terpilih sebagai Putra dan Putri Pariwisata Kubu Raya tahun 2022. Keduanya berhasil menyisihkan 22 finalis lainnya pada grandfinal, Jumat (11/3).

Bupati Kubu Raya Muda Mahendrawan berharap putra putri pariwisata yang terpilih nantinya dapat mempromosikan destinasi pariwisata di Kubu Raya ke tingkat nasional hingga mancanegara.

“Apalagi Kubu Raya daerah yang memiliki destinasi mangrove terluas dan terunik di dunia. Ini merupakan salah satu potensi pariwisata yang ada di Kubu Raya,” tuturnya.

Tentu sambung Muda, semua pihak harus ikut mendukung program pariwisata Kubu Raya agar terus menanjak.

Baca Juga:

“Kita harus bisa menunjukan prestasi Kubu Raya. Semua prestasi harus terus menggelora. Jangan kita hanya sekadar jago kandang tapi gerakan semuanya lebih masif sekaligus untuk memperkuat ekonomi,” jelasnya.

Disebutkan Muda, Pemkab Kubu Raya akan terus membuat kegiatan yang merupakan bagian dari event kalender pariwisata. Event ini akan masuk dalam data geospasial yang telah dicanangkan Pemkab Kubu Raya.

Sementara itu Kepala Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata Kubu Raya, Iping Hindrawati mengatakan kiprah anak-anak muda ini promosi pariwisata akan lebih mudah.

“Sebab mereka telah memiliki jaringan yang luas baik itu di media sosial maupun teman-teman yang lain,” tuturnya.

Disebutkan Iping, seleksi putra putri pariwisata cukup ketat. Diikuti oleh 45 orang namun akhirnya terseleksi menjadi 24 orang.

“Kita sebelumnya melakukan seleksi administrasi maupun tinggi badan dimana kalau yang putri 165 cm dan putra 175 cm,” terangnya.(tmB)