Sanggau, BerkatnewsTV. Wakil Bupati Sanggau, Yohanes ontot mengakui Muhammadiyah memiliki peran penting dalam kemerdekaan, bahkan hingga saat ini Muhammadiyah terus memberikan kontribusinya bagi bangsa dan negara.
Maka Ontot berharap kerjasama serta hubungan baik antara ormas Muhammadiyah dengan Pemerintah harus terus dijaga.
“Kemitraan ini harus terus berjalan baik, karena persoalan bangsa saat ini tidak mungkin mampu diselesaikan Pemerintah sendirian tetapi butuh dukungan masyarakat, termasuklah ormas seperti halnya Muhammadiyah,” ujarnya saat menghadiri resepsi Milad Muhammadiyah ke-109, Sabtu (5/3).
Baca Juga:
- NU Ingatkan Berhenti Mengoyak Persatuan Dengan Narasi Kebencian
- Siswa SMK Negeri 01 Sanggau Diduga Korban Penipuan Beasiswa
Ontot menambahkan, pemerintah daerah memberikan dukungan penuh kepada ormas menjalankan organisasinya, termasuk memberikan suport pembinaan dan dana. Hal itu sesuai dengan salah satu point seven brand inage mewujudkan Sanggau berbudaya dan beriman.
“Di Sanggau ini bermacam suku, adat dan budaya hidup rukun satu sama lain. Kerukunan ini harus terus kita jaga. Pemerintah pusat pun memuji kita dengan julukan Sanggau kota budaya,” sebutnya.
Sementara itu, Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kabupaten Sanggau, H. Ade Juandi mengatakan resepsi milad 109 adalah wujud komitmen Muhammadiyah Kabupaten Sanggau dalam menyebarkan dakwah-dakwah kebaikan.
“Jadikan momentum terbaik ini sebagai pintu mengembangkan dakwah, tajdid dan ijtihad kolektif guna mendorong semangat perubahan, pencerahan, serta kemajuan untuk membangun Muhammadiyah yang unggul berkemajuan,” pungkasnya.(pek)