Mempawah, BerkatnewsTV. Tim SAR gabungan akhirnya berhasil menemukan Anwar (25) seorang pekerja di Pelabuhan Internasional Kijing Mempawah, Sabtu (25/12).
Anwar terjatuh dan tenggelam pada Kamis (23/12) saat sedang bekerja. Pekerja pemasangan trestel Pelabuhan Kijing ini tenggelam di sekitar dermaga setelah sebelumnya terjatuh diterpa angin kencang.
Tim SAR gabungan akhirnya menemukan korban setelah melakukan pencarian hingga radius 5 Nautical Mile selama tiga hari.
Baca Juga:
“Untuk penemuan korban ditemukan masih berada di sekitar kawasan pelabuhan, jasad korban ditemukan terapung di pesisir pantai,” ungkap Kepala Kantor SAR Pontianak Yopi Hariyadi.
Disebutkan Yopi jenazah telah dievakuasi oleh personel SAR yang ikut dalam operasi SAR tersebut.
“Setelah dievakuasi korban dibawa menuju rumah duka di Sungai Kunyit untuk diserahkan kepada keluarga,” jelasnya.(wes/tmB)