Sintang, BerkatnewsTV. Kabar duka datang dari Kabupaten Sintang. Yosep Sudianto Wakil Bupati Sintang telah meninggal dunia.
Yosep Sudianto meninggal dunia Sabtu (18/9) sekitar pukul 11.00 wib di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM) Jakarta. Dan rencananya almarhum akan dibawa ke Sintang pada hari ini juga dari Jakarta.
Kepala bagian Prokopim Setda Pemkab Sintang Iwan Kurniawan membenarkan kabar duka cita tersebut.
“Ia benar,” katanya dikonfirmasi, Sabtu (18/9).
Senada juga disampaikan Sekretaris DPD Partai Golkar Kalbar, Prabasa Anantatur.
“Iya benar (meninggal dunia),” kata Prabasa.
Baca Juga:
- Lima Kepala Daerah Dilantik. Midji Tugaskan Penanganan Covid dan Karhutla
- Lantik 11 Pejabat Eselon II, Jarot Ingatkan Soal Kinerja
Disebutkan Prabasa, Yosep Sudianto rencananya akan masuk ke Partai Golkar. Pembicaraan itu sudah terbangun kepada sejumlah pengurus Golkar.
Namun, nama Yosep Sudianto belum tercatat secara resmi dalam kepengurusan Partai Golkar.
“Belum, masih dalam rencana. Sebab sebelum mencalonkan diri sebagai wakil bupati, almarhum merupakan PNS di Pemkab Sintang,” tambah Prabasa.
Yosep Sudianto kelahiran 10 Juni 1961 di Sepauk Kabupaten Sintang ini sebelumnya menjabat sebagai Kepala Dinas Penanaman Modal dan Satu Pintu kabupaten sintang.
Kemudian ia memutuskan untuk terjun ke dunia politik dengan menjadi calon Wakil Bupati Jarot Winarno.
Alhasil, keputusannya tidak sia-sia keduanya berhasil memenangkan pemilu kepala daerah Sintang tahun 2020 lalu masa bakti 2021 – 2026.
Tanggal 26 Februari 2021, pasangan ini dilantik oleh Gubernur Kalbar di Kantor Gubernur bersamaan dengan empat pasangan kepala daerah lainnya berdasarkan SK Mendagri Nomor 171.131.61-293.(tmB)