loading=

Jembatan Gantung Tanah Pinoh Akibatkan Nenek Asmitun Meninggal Dunia

Nenek Amistun akhirnya berhasil ditemukan tim SAR gabungan di Sungai Melawi setelah tiga hari dilakukan operasi SAR.
Nenek Amistun akhirnya berhasil ditemukan tim SAR gabungan di Sungai Melawi setelah tiga hari dilakukan operasi SAR. Foto: ist

Melawi, BerkatnewsTV. Nenek Amistun akhirnya berhasil ditemukan tim SAR gabungan di Sungai Melawi setelah tiga hari dilakukan operasi SAR.

Namun, lansia berusia 61 tahun ini ditemukan dalam keadaan meninggal dunia.

“Nenek Amistun ini berhasil ditemukan setelah tiga hari hilang, korban ketemu sekitar 6 Nm atau 10,8 KM dari lokasi jatuh,” ungkap Kepala Kantor SAR Pontianak, Yopi Haryadi.

Baca Juga:

Yopi juga mengatakan penemuan korban cukup jauh dikarenakan kondisi sungai saat ini berarus deras.

“Korban ini kami temukan cukup jauh hal ini dikarenakan arus sungai yang deras sehingga korban terseret cukup jauh,” tuturnya.

Nenek Asmitun terjatuh akibat patahnya papan lantai jembatan gantung di Dusun Jaya Karya, Desa Madong Raya, Kecamatan Tanah Pinoh, Sabtu (19/6).

Saat melintas jembatan gantung, Nenek Asmitun bersama cucunya yang juga ikut terjatuh dalam peristiwa naas itu. Namun cucu korban berhasil selamat.(wes/tmB)