Kayong Utara, BerkatnewsTV. Keladi Putih yang menjadi potensi pertanian di Kecamatan Seponti didaftarkan menjadi varietas asli Kayong Utara.
“Saya mendapatkan informasi ini dari Niken Petugas Penyuluh Lapangan Kecamatan Seponti,” ungkap Fatul Bahri, Kepala Bidang Penyuluh Dinas Pertanian Kayong Utara, Kamis (27/5).
Ia berharap bagi petani yang baru memulai tanaman ini semoga menjadi langkah kecil menjadi pondasi untuk melindungi varietas-varietas lokal Kayong.
“Sebab salah satu indikator keberlanjutan budidaya keladi putih seponti tergantung kelestarian dan perlindungan,” tegasnya.
Niken yang mendampingi tim dari Dinas Pertanian melakukan karakterisasi keladi putih Seponti yang nantinya untuk di daftarkan serta diusulkan dan disertifikasi bibitnya menjadi varietas asli Kayong Utara ke pusat perlindungan varietas.
Baca Juga:
- Lantik 96 Pejabat dan Pengawas. Effendi: Buat Terobosan
- Citra Serahkan Persyaratan Bandara Sukadana ke Bappenas
Di wilayah kerja penyuluhan ini petani banyak menanam keladi yang menjadi salah satu khas oleh-oleh kalau kita berkunjung ke Kecamatan Seponti.
“Tanah di Seponti cocok, perawatannya mudah, provitas 16-18 ton/dan harga jual bagus, menjadi alasan kuat bagi petani untuk membudidayakan,” jelas Niken.
Untuk soal rasa keladi putih ini sangat enak dan empuk sehingga sulit dilawan keladi jenis lainnya.
“Untuk rasa jangan di lawan lah, Ketika dihidangkan satu piring keladi rebus buat sarapan pagi plus segelas kopi, nikmatnya luar biasa,” selorohnya.(jai/tmB)