Kemegahan Masjid Darunnajah, Bawa Kedamaian dan Toleransi Beragama

Ketua DPRD Kubu Raya bersama anggota DPRD dan pengurus Masjid Darunnajah Sui Raya Dalam
Ketua DPRD Kubu Raya bersama anggota DPRD dan pengurus Masjid Darunnajah Sui Raya Dalam. Foto: ist

Kubu Raya, BerkatnewsTV. Kemegahan bangunan Masjid Darunnajah di Sui Raya Dalam yang baru rampung direnovasi dengan desain interior yang elegan mengundang kekaguman semua orang yang hadir saat peresmian, Kamis (1/4) malam.

Termasuk diantaranya Ketua DPRD Kubu Raya Agus Sudarmansyah yang menilai salah satu terbesar dan ikon masjid di Kubu Raya.

“Kalau level di Kubu Raya sudah menjadi salah satu terbesar dan ikon di Kubu Raya. Harapannya, bisa menjadi tempat beraktifitas keagamaan dan sosial di Serdam untuk membangun habluminaallah dan habluminanas,” tuturnya.

Disamping itu menurut Agus, keberadaan Masjid Darunnajah membawa kedamaian dan toleransi umat beragama baik sesama muslim maupun non muslim.

Baca Juga:

Sehingga membawa kedamaian dan keharmonisan bagi masyarakat sesama muslim maupun non muslim yang ada di Serdam

“Oleh karena itu kita berharap fungsi Masjid Darunnajah ini tidak hanya sekadar aktifitas keagamaan namun lebih penting lagi mencegah paham radikal dan intoleransi terhadap anak-anak kita,” harapnya.

Masjid Darunnajah direnovasi dengan ukuran 32 x 22 meter terdiri dari dua lantai. Tinggi kubah 6 meter dengan diameter 5,58 meter. Setidaknya ada 20 orang tenaga kerja setiap hari yang dilibatkan.

Masjid ini dapat menampung jemaah hingga 1.500 orang. Dengan area parkir di sisi kiri dan kanan serta depan.(rob)