Kantor Desa Terbangun, Dampak Positif Pemekaran Desa

Anggota DPRD Kubu Raya, Muhiddin saat menghadiri peresmian kantor Desa Kali Bandung.
Anggota DPRD Kubu Raya, Muhiddin saat menghadiri peresmian kantor Desa Kali Bandung. Foto: Robby

Kubu Raya, BerkatnewsTV. Anggota DPRD Kubu Raya, Muhiddin apresiasi terbangunnya kantor Desa Kali Bandung yang menurutnya dampak positif dari pemekaran.

“Dampak pemekaran itu luar biasa, artinya kalau dulu belum dimekarkan akan stagnan. Tapi sekarang perkembangannya luar biasa,” tuturnya usai peresmian Kantor Desa Kali Bandung, Selasa (26/1).

Ia menyatakan DPRD selalu mendorong pembangunan di setiap desa agar lebih baik dan meningkat.

“Kita terus mendorong pemerintah agar pemerataan pembangunan di setiap desa dapat menyeluruh, tidak hanya di desa ini saja namun juga desa-desa di seluruh Kubu Raya,” harapnya.

Baca Juga:

Kepala Desa Kali Bandung Sanghaji mengatakan kantor tersebut dibangun menggunakan APBDes selama empat tahun.

“Jadi dibuat sejak tahun 2016 menggunakan APBDes yang menelan dana Rp700 juta lebih. Ini dikarenakan berdasarkan Perbup alokasinya tidak bisa lebih dari Rp150 juta. Dan baru selesai tahun 2020,” ungkapnya usai peresmian, Selasa (26/1).

Ia sebutkan tanah tersebut atas hibah dari warga setempat dengan lebar 35 x 85 meterpersegi. Sehingga pihaknya merasa terbantu.(rob)