Sanggau, BerkatnewsTV. Sebanyak 39 rumah di Kecamatan Tayan Hulu mengalami rusak akibat angin puting beliung yang menerjang pada Kamis (7/1) sore.
Dari jumlah itu, 37 diantaranya rusak ringan dan 2 lainnya rusat berat.
Wakil Bupati Sanggau Yohanes Ontot meninjau langsung lokasi rumah warga bersama Forkompinda untuk memberikan bantuan beras kepada masyarakat.
Baca Juga:
- 136 Orang PMI Bermasalah Dideportasi. 1 Orang Reaktif Covid
- Satu Orang Meninggal Dunia Laka Lantas di Sui Akar
“Hari ini saya bersama Ketua DPRD, Kapolres dan Dandim meninjau sekaligus menyerahkan langsung bantuan sembako seperti beras kepada warga yang terdampak angin puting beliung kemarin,” ujar Yohanes Ontot, Jumat, (8/1).
Dikatakan Ontot, bantuan yang diberikan ini sebagai bentuk kehadiran pemerintah (Pemkab Sanggau) kepada masyarakat, apalagi saat ini ada yang terkena musibah.
Sementara itu salah satu warga yang rumahnya terdampak angin puting beliung, Kutipa mengungkapkan rasa senangnya atas kehadiran Wakil Bupati berserta rombongan di kediamannya.
Ia pun mengucapkan terima kasih kepada pemkab sanggau karena sudah memberikan bantuan dan cepat menanggapi bencana seperti ini.(pek)