Sanggau, BerkatnewsTV. Jembatan gantung yang terletak di Dusun Asam Jawa Desa Cupang Kecamatan Meliau kini kondisinya rusak parah. Jembatan sepanjang 26 meter yang melintasi sungai Embuan itu dari Desa Cupang menuju Desa.
“Masyarakat Desa Cupang dan sekitarnya sangat membutuhkan jembatan itu untuk lalu lintas hasil bumi,” kata tokoh masyarakat Meliau, Marius Jana, Selasa (24/11).
Dikatakan Jana, jembatan tersebut sangat penting bagi masyarakat. Karena menghubungkan antara Desa Cupang dengan desa Meranggau, Desa Enggadai, Desa Balai Tinggi dan Desa Baru Lombak.
“Kondisinya yang rusak parah sangat rawan ambruk. Karena usia jembatan yang terbuat dari kayu tersebut sudah cukup tua, sehingga sudah rapuh semua,” ujar Jana.
Baca Juga:
- TNI – Warga Bangun Tanggul Antisipasi Longsor
- Satgas Desa Tangkal Covid-19 Wujudkan Desa Mandiri Sehat
Jana berharap Pemkab Sanggau melalui dinas terkait segera membangun ulang jembatan tersebut.
“Harus dibangun ulang. Kalau diperbaiki saya rasa tidak bisa,” pungkasnya.
Kepala Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air (DBM-SDA) Kabupaten Sanggau John Hendri mengatakan, seperti di ketahui bahwa di Sanggau terdapat sebanyak 632 jembatan gantung yang tersebar d seluruh Kecamatan yang kondisinya tidak semua baik.
“Memang kondisi jembatan gantung tersebut tidak semuanya baik, melainkan banyak yang rusak dan Pemerintah Kabupaten Sanggau telah mengusulkan kepada Kementerian PUPR untuk perbaikan, ternasuklah jembatan di Dusun Asam Jawa Desa Cupang Kecamatan Meliau ini. Semoga saja ada realisasi di tahun 2021,” ujarnya. (pek)