Kubu Raya, BerkatnewsTV. Warga Kubu di Kecamatan Kubu Kabupaten Kubu Raya menagih janji Gubernur Kalbar Sutarmidji untuk membangun jembatan keraton Kubu.
Wakil Ketua DPRD Kubu Raya, Suharso mengatakan seyogyanya jembatan keraton Kubu tersebut telah dialokasikan anggarannya sebesar Rp14 miliar.
“Saat saya reses waktu lalu, warga Kubu Raya menagih janji Pak Gubernur untuk membangun jembatan keraton Kubu tersebut,” ungkapnya.
Disebutkan Suharso, Rp14 miliar tersebut sempat dianggarkan tahun lalu dikarenakan tidak mencukup sehingga dicoret dari APBD Provinsi.
Baca Juga:
“Tahun lalu sudah ada Rp14 miliar. Tapi akhirnya dicoret. Ini kan disangat disayangkan. Kia berharap tahun depan anggaran itu bisa kembali dialokasikan lagi,” ucapnya.
Dikatakan Suhaso, jembatan tersebut sebagai akses penghubung utama jalan poros bagi warga sejumlah desa dari tiga kecamatan yakni Kecamatan Kubu, Kecamatan Batu Ampar hingga Kecamatan Terentang.
“Saat ini jembatan lama memang sudah ada akan tetapi jika dibangun kembali maka akan dapat menjadi jembatan utama bagi setiap kendaraan roda dua maupun roda dua untuk lewat,” pungkasnya.(rob)