Singkawang berkatnewsTV. Sebanyak 500 Alat Pelindung Diri (APD) dari Kadin Kalbar diserahkan kepada lima instansi kesehatan yang ada di Singkawang.
Walikota Singkawang Tjhai Chui Mie mengatakan kelima instansi kesehatan itu seperti Dinas Kesehatan 150 pcs, RS Vincentisu, RS DKT dan RS Harapan Bersama masing-masing 75 pcs serta RSUD Abdul Azis sebanyak 125 pcs.
Menurut Tjhai Chui Mie APD ini sangat penting mengingat tim medis merupakan garda terdepan penanganan Covid-19 di Singkawang.
Baca Juga:
- Singkawang Peringkat Tertinggi Kota Toleran se Indonesia
- Polres Singkawang Diganjar Penghargaan Predikat WBK
“Ini sangat penting guna mempertahankan Singkawang tetap zona hijau. Dan yang terpenting Hasmad ini guna melindungi diri mereka Agar terhindar dari penularan covid,” katanya, Selasa (25/8).
Ia mengingatkan meski zona hijau namun kepada tim medis dan masyarakat Singkawang tetap meningkatkan kewaspadaan.
“Tetap waspada mengingat arus mudik yang memasuki sembahyang kubur. Jadi arus mudik mulai meningkat. Jadi kita harap tetap waspada dan harus benar benar mengikuti protokol kesehatan,” harapnya.(mzr)