Sanggau, BerkatnewsTV. Saat bertandang ke Polsek Batang Tarang, Kapolda Kalbar Sigid Tri Hardjanto, meminta anggota memperhatikan beberapa hal.
Antara lain mengantisipasi libur panjang agar kesiapsiagaan Mako diperketat. Antisipasi kebakaran gedung, jaga tahanan jangan sampai melarikan diri.
Baca Juga:
- Sanggau Zona Hijau, Sekolah Tatap Muka Sedang Dipertimbangkan
- HUT Kemerdekaan, 168 Napi Sanggau Diusulkan Terima Remisi
Dan menyikapi pandemi Covid-19, Kapolda ingatkan anggota harus memperhatikan Standar /Protokol Kesehatan, tetap mengimbau masyarakat untuk menaati peraturan pemerintah.
Kapolda Kalbar juga meminta kepada seluruh personel Polsek Batang Tarang agar selalu waspada meskipun Kabupaten Sanggau tidak ada agenda Pilkada
“Agar anggota menyikapi situasi kamtibmas menjelang Pilkada tahun 2020 di 7 Kabupaten, Provinsi Kalimantan Barat,” pesannya.(rls/pek)