Sanggau, BerkatnewsTV. BPBD Kabupaten Sanggau meninjau pemukiman rumah warga yang berada di tepian sungai kapuas, Senin (27/7) pagi.
Peninjauan itu dilakukan mengingat saat ini kondisi air sungai Kapuas sedang naik sehingga beresiko menenggelamkan rumah warga yang berada di tepian sungai.
“Tujuannya untuk melihat situasi dan kondisi pemukiman rumah warga yang berada di tepian Sungai,” kata Kepala Pelaksana BPBD Sanggau, Siron kepada wartawan, Senin (27/7).
Ada tiga tim, kata Siron, yang diterjunkan untuk melihat kondisi rumah warga yang berada di tepian sungai Kapuas. Tim pertama ditugaskan menyusuri Sungai Kapuas hingga ke Kecamatan Mukok.
Baca Juga:
Tim kedua menuyusuri sungai Kapuas sampai ke Meliau dan tim ketiga, menyusuri sungai Kapuas menuju sungai Kosak dan Mengkiang
Peninjauan yang kami lakukan lanjut Siron, merupakan perintah Bupati yang ingin memastikan kondisi warga beserta rumah tinggalnya berikut harta bendanya aman mengingat kondisi air terus naik.
“Kita khawatir kiriman air dari hulu yang bisa saja terus terjadi sehingga memicu banjir,” pungkasnya.
Kepada masyarakat, terutama yang bermukim di tepian sungai Kapuas, Siron berharap selalu waspada. Pantau terus kondisi air di sekitarnya dan laporkan ke aparat setempat.
“Kami juga stand by kan tim untuk memantau perkembangan dan kondisi air. Kami minta tetap waspada, jangan lengah, terutama anak – anak,” pesannya.(pek)