Kampung Tangguh Contoh Penanganan Covid-19

Kampung Tangguh yang terletak di Desa Tanjung, Kecamatan Sekadau Hilir diresmikan oleh Kapolres Sekadau, Marupa Sagala
Kampung Tangguh yang terletak di Desa Tanjung, Kecamatan Sekadau Hilir diresmikan oleh Kapolres Sekadau, Marupa Sagala. Foto: Gun

Sekadau, BerkatnewsTV. Kampung Tangguh yang terletak di Desa Tanjung, Kecamatan Sekadau Hilir diresmikan oleh Kapolres Sekadau, Marupa Sagala. Terbentuknya Kampung Tangguh ini merupakan pencanangan yang dilakukan oleh Polri khususnya Polres Sekadau dalam rangka Hari Bhayangkara Ke 74.

Kapolres Sekadau, Marupa Sagala menuturkan, Kampung Tangguh ini terbentuk berkat kerjasama Pemerintah Kabupaten Sekadau, Kodim 1204 Sanggau/Sekadau, DPRD Sekadau serta para tokoh masyarakat di Sekadau khususnya.

“Semoga dengan dibentuknya kampung tangguh ini dapat menjadi contoh dalam rangka penanganan Covid-19 di Desa Tanjung dan semoga bermanfaat bagi kita semua,” ungkap Marupa Sagala, Kamis (2/7).

Kapolres Sekadau menjelaskan, tujuan utama dibentuknya kampung tangguh agar masyarakat peduli dengan pencegahan penyebaran Covid-19.

“Adanya kampung tangguh mendorong masyarakat lebih taat dan tertib dalam menjalankan protokol kesehatan di lingkungannya,” ujarnya.

Tidak hanya itu, Kapolres juga secara simbolis juga menyerahkan sebanyak 4.000 ekor bibit ikan nila dan ikan mas kepada para pembudidaya ikan yang akan menunjang aspek ekonomi/ketahanan pangan masyarakat.

“Kita mengharapkan ini menjadi lanjut sampai benar benar aman dari Covid-19,” harap Marupa Sagala.(gun)