Sekadau, BerkatnewsTV. Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia (Apkasi) memastikan untuk berkomitmen meningkatkan kualitas pendidikan.
Sebab dikatakan Staf Ahli Bidang Pendidikan Apkasi Pusat, Himmatul Hasanah pendidikan adalah pondasi dalam meningkatkan SDM namun permasalahan yang terus terjadi adalah pemerataan dan kualitas pendidikan.
“Pendidikan sangat fundamental dalam menjaga masa depan bangsa dan pondasi kuat di tengah sengitnya persaingan regional dan global jika pendidikan di daerah terus dibiarkan seperti saat ini dan tidak mendapatkan perhatian maka sulit rasanya bisa bangkit dan bersaing dengan SDM dari negara lain,” ungkapnya disela audiensi dengan Pemkab Sekadau, Kamis (20/2).
Maka ia sebutkan Apkasi ikut andil dalam meningkatkan kualitas mutu pendidikan yaitu terhadap guru-guru pendidik.
Ada tiga program penting di Apkasi yaitu bidang matematika dan bahasa inggris karena mata pelajaran ini negara kita masih berada level bawah dari negara lain.
Kedua program imtaq, supaya guru-guru kesempatan mengikuti training di luar negeri yaitu mengikuti seminar internasional di luar negeri, pematerinya negara yang sudah maju sistem pendidikan.
Kemudian ketiga yakni litersi para guru bisa menulis, tentunya yang akan menjadi media para guru apa yang menjadi harapan guru.
“Mudahan-mudahan para tenaga pendidik terbuka meningkatkan mutu pendidikan untuk menjadikan generasi kita penerus yang unggul dalam ilmu, terdepan dalam berprestasi, berakhlak mulia,” harapnya.
Sekda Pemkab Sekadau, Zakaria menilai sektor pendidikan yang kita ketahui bersama bahwa ada dua yaitu sektor pendidikan formal maupun informal.
Pendidikan formal merupakan pendidikan yang melalui proses pemberian ilmu dan pengetahuan kepada seluruh siswa yang dilaksanakan di sekolah.
“Para orang tua yang mempercayakan berikan anaknya kepada pendidik yang dianggap mampu memberikan pengajaran yang baik kepada anak mereka,” jelasnya.(gun)