DPRD Ancam Panggil Paksa Pengelola SPBU

Singkawang, BerkatnewsTV. Ketua DPRD Singkawang sementara, Sujianto menyesalkan ketidak hadiran pengelola SPBU untuk memberikan tanggapan dalam audiensi bersama supir truk mengenai kelangkaan solar bersubsidi pada Kamis (19/9) kemarin.

Padahal kata dia ada 9 SPBU telah dundang, namun tidak ada satu pun yang datang untuk memberikan penjelasan.

“Mereka sudah kita undang untuk memberikan tanggapan, tapi tidak ada yang datang,” kesalnya.

Ia pun mengancam akan memanggil paksa jika dalam pertemuan berikut tidak juga hadir memenuhi undangan DPRD.

“Kita punya hak dan kita bisa minta pihak kepolisian untuk memanggilnya secara paksa. Karena yang dibahas ini menyangkut permasalahan hajat hidup orang banyak,” pungkasnya.

Sementara itu. Pendamping Asosiasi Supir Truk Singkawang, M Abdurrahman juga mempertanyakan mengapa dari pihak SPBU tidak ada yang hadir.

“Ini menjadi pertanyaan besar bagi kita, apakah pihak SPBU tidak mampu menjelaskannya dihadapan kita,” tanya dia.

Abdurrahman berpendapat bahwa dugaan-dugaan terhadap SPBU semakin menguat.

“Bahwa disini memang ada permainan-permainan yang dilakukan oleh oknum-oknum di SPBU itu sendiri,” ujarnya.

Dia pun mendesak Pemkot Singkawang dan kepolisian untuk segera melakukan sidak ke semua SPBU untuk membuktikan indikasi-indikasi bahwa solar bersubsidi diselewengkan.(mzr)