Tambah 180 Personel ke Papua, Total Polda Kalbar Berangkatkan 400 Brimob

Polda Kalbar mengirimkan lagi sebanyak 180 personel Brimob ke Papua pada Sabtu (31/8) malam untuk membantu pengamanan. Foto: Ist

Kubu Raya, BerkatnewsTV. Polda Kalbar mengirimkan lagi sebanyak 180 personel Brimob ke Papua pada Sabtu (31/8) malam untuk membantu pengamanan.

Pasukan elite Polri ini dipimpin Wakil Komandan Batalyon A Pelopor AKP Mokh Yudi.

Pengiriman kedua kalinya ini dua hari setelah keberangkatan 250 personel Brimob sebelumnya yang dipimpin Kompol I Made Bayu Sutha Sartana. Sehingga total yang dikirim sebanyak 400 personel.

“Kesatuan dan institusi Polri tetap jaga nama baik kesatuan kita khususnya Satbrimob Polda Kalbar,” kata ucap Kepala Polda Kalbar Irjen Pol Didi Haryono disela melepas pasukan ke Papua di Bandara Internasional Supadio Kubu Raya.

Kapolda mengingatkan agar para peronel Satbrimob Polda Kalbar tetap berdoa dalam bertugas.

“Selalu tingkatkan iman dan taqwa terhadap Tuhan Yang Maha Esa. Itulah sebagai landasan moral dalam melaksanakan tugas,” pesannya

Kapolda juga meminta personel yang dikirim tetap jaga disiplin, dedikasi, loyalitas serta jiwa korsa yang tinggi pada masing-masing personel dalam melaksanakan tugas.

“Ini demi terwujudnya keberhasilan sesuai dengan motto pengabdian Brimob Polri yaitu jiwa ragaku demi kemanusiaan,” ucapnya.

Dalam pelaksanaan tugas agar selalu bertindak mengikuti prosedur hukum yang berlaku. Hindari tindakan yang memicu konflik, serta tindakan yang dapat merugikan, membahayakan diri sendiri, keluaga.(rob)