Job Fair Upaya Kurangi 30 Ribu Pengangguran di Pontianak

Pencari kerja sedang mengadu nasib di Job Fair Pontianak agar diterima bekerja di perusahaan yang ingin didaftar. Foto: Ist

Pontianak, BerkatnewsTV. Gedung Pontianak Convention Center (PCC) diserbu para pencari kerja (pencaker) setelah Bursa Kerja (Job Fair) Tahun 2019 resmi dibuka Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono.

Job Fair yang rutin digelar Pemkot Pontianak melalui Dinas Penanaman Modal Tenaga Kerja dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMTK-PTSP) ini berlangsung mulai tanggal 28 – 30 Agustus 2019, dimana perusahaan-perusahaan membuka kesempatan bagi pencaker untuk bekerja.

Edi berharap Job Fair mampu mengurangi pengangguran terbuka di Kota Pontianak yang mencapai 30.272 jiwa menurut data BPS Kota Pontianak. Angka pengangguran itu ada yang produktif dan yang memilih-milih pekerjaan.

Pengangguran produktif adalah penduduk usia kerja yang tidak aktif bekerja di perusahaan, tetapi menjalankan usaha mikro melalui segmentasi pasar online.

“Sekarang sudah era teknologi informasi dimana semuanya serba online. Makanya mereka yang memanfaatkan peluang usaha ini bisa dikatakan sebagai pengangguran produktif,” terang Edi.

Untuk itu, Edi meminta pihak DPMTK-PTSP Kota Pontianak juga mendata para penduduk usia kerja yang menggeluti usaha mikro berkonsep digital. “Kita minta dinas terkait untuk mendata ulang jumlah pengangguran di Kota Pontianak secara akurat,” ucapnya.

Bursa kerja ini bisa menjadi pilihan para pencaker untuk mencari pekerjaan sesuai dengan keinginan. Berbagai lowongan kerja tersedia pada Job Fair, diantaranya retail, finance, perbankan, perkebunan, dan perhotelan.

“Kita lihat sendiri, baru dibuka Job Fair sudah diserbu para pencaker,” sebutnya.(jim)