Kubu Raya, BerkatnewsTV. Antusias penyandang disabilitas untuk menggunakan hak pilihnya pada Pemilu hari Rabu (17/4) pagi patut diapresiasi.
Seperti yang terlihat di TPS 20 RT 04 RW 03 Komplek Tanjungpura Permai Desa Sui Raya Dalam Kecamatan Sui Raya Kabupaten Kubu Raya.
Wasiono yang sudah berusia lanjut ini tidak mau kehilangan moment untuk meriahkan pesta demokrasi lima tahunan itu. Ia dibawa anaknya menuju ke lokasi TPS menggunakan kursi roda.
“Sayang kalau ndak nyoblos. Kan ndak lama,” katanya terbata-bata.
Ia mengaku tidak merasa kesulitan untuk menyoblos. Meskipun ada lima kertas suara. Namun, penglihatannya masih tajam.
Semangat Wasiono datang ke TPS membuat pemilih lain terharu. Apalagi ketika seorang pemilih yakni Zainal Abidin juga datang menggunakan kursi roda.
Ia dibantu oleh petugas KPPS yang mendorongkan kursi rodanya menuju TPS.
Menurut dia, sebagai warga negara menjadi sebuah hak dan kewajiban menggunakan hak pilih.
“Sebagai warga negara harus kita datang ke TPS untuk menyukseskan pembangunan demokrasi ini. Sehingga kalau ada apa-apa dengan kebijakan pemerintah dikemudian hari kita tidak keberatan lagi. Jadi, bagi saya tidak masalah meskipun kondisi badan saya sakit,” tutur Zainal.
Terpenting diharapkan Zainal, Pemilu dan Pilpres tahun ini harus aman dan damai. Berbeda pilihan hal yang biasa. Tapi jangan sampai ada keributan dan dilaksanakan dengan benar.
“Apalagi saya merasa puas terhadap petugas KPPS. Alhamudulilah pelayanannya bagus. Mengutamakan kami yang sakit. Sangat bagus,” pungkasnya.(rob)