loading=

Kerjasama Prodi Bahasa Inggris FKIP Untan Dengan Kampus Malaysia

Dekan FKIP Untan Martono bersama Ketua Unit Bahasa Inggris IPG Kampus Rajang Malaysia Laily bertukar cinderamata saat pembukaan International Student Colloquium. Foto: Ist

Pontianak, BerkatnewsTV. Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris FKIP Untan mendapatkan kunjungan dari Institut Pendidikan Guru (IPG) Kampus Rajang Malaysia.

Kunjungan tersebut merupakan lanjutan silaturahmi dari Prodi Pendidikan Bahasa Inggris FKIP Untan ke IPG Kampus Rajang Sarawak Malaysia beberapa waktu lalu. Dalam kesempatan itu, IPG Kampus Rajang Sarawak Malaysia membawa tiga dosen dan 13 mahasiswa.

“Sekaligus mengawali kerjasama dalam bentuk colloquium mahasiswa untuk presentasi proposal penelitian mahasiswa dari kedua kampus tersebut,” ujar Urai Salam selaku Ketua Prodi Pendidikan Bahasa Inggris FKIP Untan, Selasa (26/3).

Ketua Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris FKIP Untan, Urai Salam. Foto: Iki

Selain itu, tulisan mahasiswa kedua kampus tersebut akan di publish bersama dalam sebuah monograf sebagai hasil refleksi pembelajaran.

Adapun kunjungan dari IPG Kampus Rajang Sarawak Malaysia ini dimulai sejak tanggal 25-26 Maret dengan rangkaian kegiatan presentasi atau colloquium bersama, round table discussion antara dosen IPG Rajang dan Prodi Bahasa Inggris FKIP Untan serta cultural night.

Urai Salam berharap kolaborasi ini dapat terus berlanjut tidak hanya di tahun ini saja.

“Kalau bisa kegiatan ini kita lakukan setiap tahun.  Tidak hanya level mahasiswa bahkan juga level dosen. Dan tidak menutup kemungkinan kedepannya kita akan berkolaborasi dengan kampus-kampus lain,” pungkasnya. (iki)