Empat Instasi Diganjar Penghargaan di Peringatan HANI

Sanggau, BerkatnewsTV. BNNK Sanggau akan memberikan penghargaan kepada empat instansi saat memperingati Hari Anti Narkotika Internasional (HANI) pada 12 Juli lusa.

Salbani, Kasi Pencegahan dan Pemberdayaan Masyarakat (P2M) BNNK Sanggau menyebutkan empat pihak itu yakni SMA Karya Kasih Parindu, Rumah Sakit Parindu, Polsek Entikong dan Kesbangpolinmas.

“Kesbangpol misalnya, terpilih karena sudah menganggarkan sendiri untuk kegiatan pencegahan narkoba. sementara SMA Karya Kasih melalui Yayasannya telah sering bekerjasama dengan BNN dan memasukan pendidikan dalam pemberantasan narkoba,” tuturnya.

Sedangkan Polsek Entikong dianggap berhasil melakukan pencegahan dan pengungkapan narkoba. Dan rumah sakit Parindu karena dijadikan tempat rehabilitasi bekerjasama dengan BNNK Sanggau sejak tahun 2013 baik rawat jalan maupun rawat inap.

Peringatan HANI tahun ini mengangkat tema menyatukan dan menggerakkan seluruh kekuatan bangsa dalam perang melawan narkoba, untuk mewujudkan masyarakat indonesia yang sehat tanpa narkoba.

Momentum peringatan HANI, Salbani mengajak, para orang tua yang anaknya sudah menjadi korban silakan melapor ke BNNK Sanggau untuk direhabilitasi.

“Jangan takut dan jangan malu karena sudah menjadi korban dan saya jamin tidak akan diproses hukum,” ujarnya.

Khawatirnya kalau tidak segera di rehab bisa menularkan kebiasaan buruknya kepada orang lain, belum lagi ancaman kesehatan bagi pengguna.

“Jangan khawatir seluruh biaya rehabilitasi ditanggung sepenuhnya oleh negara,” pungkasnya. (dra)